Di Surabaya ikan tongkol / cakalang biasanya dijual dalam keadaan pindangan (sudah direbus) berbeda dengan ikan cakalang yang dijual di kota Maros daerah sulawesi selatan, ikan cakalang / tongkol dijual dalam keadaan masih segar. Jadi untuk pengolahan ikan tongkol / cakalang yang masih segar, si ikan mesti direbus dahulu. Gak usa basa basi lagi, langsung saja ya kita lihat resep abon ikan tongkol / cakalang.
Abon ikan tongkol / cakalang
Resep abon ikan tongkol
Bahan
- 1 ekor ikan tongkol / cakalang
- Minyak goreng untuk menumis
- 50 gr gula jawa disisir halus
- Kecap manis 1 sendok makan
- 1 lebar dain salam
- Air kurang lebih 75 ml
Bumbu yang dihaluskan
- 2 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 1 ruas ibu jari jahe
- 1 buah cabe merah besar buang bijinya
- Seiris lengkuas kurang lebih ½ cm
Cara membuat abon ikan tongkol / cakalang
- Rebus ikan tongkol, jika Anda menggunakan ikan tongkol yang sudah dipindang (rebus) cukup dicuci sampai bersih saja. Setela itu suwir-suwir daging ikan tongkolnya sampai kecil-kecil dan halus, sisihkan.
- Tumis bumbu yang telah dihaluskan bersama dengan daun salam sampai harum, setelah itu masukkan gula merah tumis sampai gula merah larut.
- Setelah gula merah larut masukkan ikan tongkol yang telah disuwir oseng-oseng (aduk-aduk) sebentar, tambahkan sedikit air, aduk-aduk sebentar, tes rasa, dan aduk-aduk terus sampai air mengering.
- Setelah air mengering matikan api angkat sajikan.
Selain merebus ikan tongkol Anda juga dapat mengukus ikan tongkol, setelah abon ikan tongkol siap Anda dapat menyajikanya sebagai teman nasi atau untuk isian lemper atau roti dapat juga digunakan untuk menemani makan bubur manado. Anda juga dapat melihat resep Ayam suwir manis di sini. Semoga bermanfaat, happy cooking.
No comments:
Post a Comment