Resep cumi asam manis pedas sederhana bisa anda terapkan di rumah dikala akan makan bersama keluarga. Bagi anda pecinta seafood khususnya cumi resep berikut patut dicoba ya. Cara memasak cumi dapat dilakukan dengan banyak resep cumi. Nah salah satunya yang kita akan bahas kali adalah menggunakan resep cumi asam manis sederhana yang enak dan lezat tentunya. Mudah sekali cara memasaknya dengan panduan lengkap mengenai resep cumi berikut Bunda bisa melakukannya sendiri di rumah. Dengan takaran resep yang pas, rasanya pasti tidak akan kalah dengan cumi asam manis yang dijual di restoran.
Bumbu masak pedas asam manis ini memang kaya akan rasa disaat sampai dilidah. Selain dapat menambah nafsu makan, makan bersama keluarga dengan masakan yang dibuat sendiri di rumah pasti sangat menyenangkan. Untuk itu mari kita simak bahan apa saja sih yang digunakan untuk memasak cumi ini, dan bagaimana cara memasak cumi agar enak meski sederhana.
Bumbu masak pedas asam manis ini memang kaya akan rasa disaat sampai dilidah. Selain dapat menambah nafsu makan, makan bersama keluarga dengan masakan yang dibuat sendiri di rumah pasti sangat menyenangkan. Untuk itu mari kita simak bahan apa saja sih yang digunakan untuk memasak cumi ini, dan bagaimana cara memasak cumi agar enak meski sederhana.
Resep Cumi Asam Manis Pedas Sederhana Yang Enak
Bahan – bahan yang diperlukan untuk memasak cumi asam manis pedas
- ½ Kg cumi mentah
- ½ sendok teh gula pasir
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok makan air perasan jeruk nipis
- 2 batang serai yang diiris serong atau miring
- Minyak secukupnya untuk menumis
Bahan – bahan yang perlu untuk dipotong - potong
- 1 buah bawang bombay diiris memanjang
- 4 buah siung bawang merah
- 4 Cabai merah atau sesuai selera kepedasan , diiris serong
- 5 buah siung bawang putih
- 1 batang daun bawang potong kecil
- 1 buah tomat segar potong – potong
- Saos pedas 2 sendok makan atau sesuai selera
- Kecap 2 sendok makan
cumi asam manis pedas sederhana |
Cara Masak Cumi Asam Manis Pedas Yang Sederhana Tapi Enak
- Bersihkan cumi dari kotoran dan tinta yang ada di dalam tubuhnya sampai bersih ya agar tidak ada warna hitam lagi, kemudian potong cumi menjadi potongan kecil – kecil.
- Setelah bersih siram cumi dengan perasan air jeruk nipis secara merata ya dan diamkan selama 15 menit agar amisnya hilang, jika sudah cuci lagi dengan air bersih lalu tiriskan.
- Kemudian siapkan minyak untuk menumis dan panaskan, masukkan semua bahan atau bumbu yang telah diiris tadi ya , jangan lupa serainya juga ditambahkan, dan tumislah sampai bau harum tercium.
- Setelah itu masukkan cumi dan aduk hingga bumbu merata, sambil menambahkan saos pedas, garam, gula pasir dan kecap.
- Aduk – aduk merata sebentar lalu tambahkan sedikit air agar tidak terlalu kental dan terdapat sedikit kuah.
- Diamkan sekitar 15 menit sampai cumi matang lalu angkat dan cumi asam manis pedas pun siap untuk disantap.
Baca juga ya resep selanjutnya : resep cumi goreng tepung crispy dan renyahNah itulah Bunda resep dan cara memasak cumi asam manis pedas sederhana yang enak dan praktis di rumah. Selain dengan bumbu asam manis cumi juga bisa dimasak dengan bumbu lainnya loh yang tak kalah enaknya. Untuk itu tetap ya simak resep cumi selanjutnya disini, dan terima kasih telah berkunjung. Semoga resep kali ini bermanfaat , selamat mencoba ya. Jika dirasa bermanfaat bisa anda share untuk kerabat atau teman ya Bunda. agenda resep
No comments:
Post a Comment