Resep Bakpao Ayam - 4Slag Resep Senyum

Resep Masakan, Minuman, dan Berbagai Macam Kuliner luar Maupun dalam Negri

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Saturday, January 10, 2015

Resep Bakpao Ayam


Bahan Bakpao Ayam :

200 gram tepung terigu
1 sendok makan gula pasir
100 ml susu cair
1/2 sendok makan mentega, saya gunakan blueband
1/2 sendok makan ragi instant
daun pisang secukup nya, untuk alas

Bahan Isi :

1 siung bawang putih
1 butir bawang bombai
75 gram daging ayam
1/4 sendok teh lada bubuk/merica
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok makan bubuk kari
1 sendok makan saus tiram
1 sendok makan margarin
1 buah jeruk nipis

Cara Membuat bakpao Daging Ayam :

1. Bersihkan daging ayam kemudian lumuri maupun bisa anda perciki dengan perasan air jeruk nipis, selanjut lumuri pula dengan garam. selanjut nya diamkan dulu selama 10 menit.
2. Giling ayam hingga halus rata ( benar-benar halus ), selanjutnya bisa anda sisihkan dahulu dan lanjut step berikutnya.
3. Iris bawang putih dan bawang bombai tipis-tipis, selanjut nya tumis irisan bawang di atas margarin yang telah di panas kan menggunakan api besar hingga tercium harum.
4. Setelah nampak agak layu bisa anda masukkan daging cincang yang telah halus, tambahkan garam, merica, bubuk kari dan saus tiram bersamaan dengan bahan lain nya. aduk merata sampai ayam menjadi matang. kemudian bisa anda sisihkan terlebih dulu untuk isian daging bakpao nya.
5. Siapkan wadah dan campurkan gula,ragi dan susu yang masih hangat menjadi satu, aduk merata diamkan selama 7 menit hingga susu sudah nampak berbuih.
6. Ambil wadah lagi masukkan tepung ke dalam nya dan tuang semua campuran susu tadi ke dalam wadah tepung. tambahkan mentega nya juga (sisahkan sedikit tepung terigu nya), uleni hingga rata dan kalis kurang lebih 7 hingga 10 menit saja. tutup wadah menggunakan kain bersih selama 30 menit.
7. Selanjut nya siapkan alas (bebas apa saja yang penting datar), ambil sisa tepung terigu dan taburkan ke alas, pindahkan adonan ke atas alas dan potong-potong menjadi beberapa bagian (ukuran bebas jangan terlalu kecil).
8. Bulatkan adonan bakpo kemudian pipihkan menggunakan telapak tangan, isi adonan dengan isian daging ayam tadi setelah itu bisa anda letakan di atas potongan daun pisang. lakukan dan tata rapi hingga kesemua adonan. diamkan selama 15 menit.
9. Pindahkan bakpo ke kukusan, masak/kukus hingga matang atau kurang lebih 10 menit saja.
10. Sajikan.

Sumber : Resep Cara Membuat Bakpao Daging Ayam Enak 

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad